Pada hari Senin, 4 Maret 2024, MAN 2 Kuningan mengadakan acara penting yang menandai komitmen mereka terhadap peningkatan kualitas layanan dan tata kelola yang bersih. Acara ini adalah Louncing Pembangunan Zona Integritas (ZI) dan Penandatanganan Pakta Integritas, yang dihadiri oleh perwakilan dari TNI, Polisi, Kantor Urusan Agama (KUA), serta Kecamatan Ciawigebang.
Kegiatan ini berlangsung di aula utama MAN 2 Kuningan dan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk kepala sekolah, dewan guru, staf administrasi, perwakilan siswa, serta tamu undangan dari pemerintah daerah dan instansi terkait. Dalam sambutannya, Kepala MAN 2 Kuningan, H. Winarto, S.Pd., M.Pd menekankan pentingnya integritas dalam dunia pendidikan. “Zona Integritas ini adalah upaya kami untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang bersih, transparan, dan akuntabel,” tegasnya.
Acara dimulai dengan pembacaan doa dan dilanjutkan dengan sambutan dari perwakilan TNI, Polisi, KUA, dan Kecamatan Ciawigebang. Para pejabat tersebut menyatakan dukungan penuh terhadap upaya MAN 2 Kuningan dalam membangun integritas dan transparansi di lingkungan pendidikan. Prosesi penandatanganan pakta integritas dilakukan oleh seluruh jajaran MAN 2 Kuningan bersama dengan perwakilan dari TNI, Polisi, KUA, dan Kecamatan Ciawigebang. Pakta ini berisi komitmen untuk menjalankan tugas dengan penuh integritas, menjauhi segala bentuk kecurangan, dan menciptakan lingkungan kerja yang sehat dan profesional.
Acara ini diakhiri dengan foto bersama dan penanaman pohon sebagai simbol komitmen MAN 2 Kuningan dalam menjaga kelestarian lingkungan dan mendukung pembangunan yang berkelanjutan.
Dokumentasi : Aat Toufik Hadiatna