You are currently viewing RESMI Serah Terima Jabatan Pradana DI MAN 2 Kuningan

KUNINGAN, 21 Januari 2024 – Momentum serah terima jabatan Dewan Kerja Ambalan Syekh Maulana Arifin & Cut Mutia
Gudep 10.149 – 10.150 pangkalan MAN 2 Kuningan menjadi momen yang bersejarah pada hari Minggu, 21 Januari 2024. Kepala MAN 2 Kuningan, Bapak H. Winarto, telah resmi melantik Dewan kerja ambalan dengan Rijal Fauzi nurwahid dan Ayla Nafisah Salsabila sebagai Pradana Putra/I yang baru, dalam upacara yang diadakan dengan khidmat dan penuh makna. Pelantikan ini setelah sebelumnya melalui kegiatan musyawarah ambalan pada tanggal 19 s/d 20 Januari 2024 bertempat di Kampus MAN 2 Kuningan.

Dalam acara tersebut, Bapak H. Winarto tidak hanya melaksanakan tugasnya sebagai Kepala MAN 2 Kuningan, tetapi juga turut berperan sebagai Mabigus (Majelis Pembimbing Gugus) di Pangkalan Ambalan Syekh Maulana Arifin. Bapak Kepala MAN 2 Kuningan menyampaikan pesan-pesan inspiratif kepada para pramuka yang turut hadir, khususnya kepada Pangkalan Ambalan Syekh Maulana Arifin.

Dalam sambutannya, Bapak H. Winarto menekankan pentingnya peran aktif dan inovatif para pramuka dalam memajukan bangsa. Beliau mengungkapkan keyakinannya bahwa pramuka memiliki peran strategis dalam membentuk karakter dan kepribadian generasi muda sebagai penerus bangsa.

Pertukaran tongkat estafet kepemimpinan ini diharapkan membawa angin segar baru bagi MAN 2 Kuningan khususnya Kepramukaan. Semua pihak berharap kepengururusan yang baru dengan Pradana Putra dan Putri dapat membawa inovasi dan kemajuan, terutama dalam mendorong prestasi serta pengembangan karakter siswa.

Kegiatan musyawarah ambalan ini di tutup dengan upacara serah terima jabatan pengurus dewan kerja ambalan (DKA) Pangkalan MAN 2 Kuningan. Semoga Pradana yang baru ini membawa dampak positif dan memberikan kontribusi yang berarti bagi kemajuan kepramukaan di Madrasah dan masyarakat sekitar.